![]() |
Ketua Indonesia Berdonor LPP RRI Korwil IX Ibu Sri Rahayu SH, MH. Foto Asep Haryono |
Reportase Asep Haryono
Lembaga Penyiaran Publik (LPP) RRI Pontianak akan menggelar aksi Indonesia berdonor besok Hari Rabu tanggal 6 September 2017 bertempat di gedung Aula RRI Pontianak Jendral Sudirman No 7 mulai pukul 08.00-12.00 WIB. Ketua Indonesia Berdonor LPP RRI Korwil IX Ibu Sri Rahayu SH, MH mengatakan kegiatan "Indonesia berdonor" ini merupakan kegiatan nasional yang dilakukan oleh Kantor LPP RRI seluruh Indonesia dan Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan setiap tahunnya.
"Target 500 orang yang sudah mendaftar, memang banyak tapi yang berhasil lolos pendonor ada 200 orang. Karena sebelum donor kan harus diperiksa dulu fit atau tidak," kata Sri Rahayu. Tema Indonesia berdonor pada tahun ini “Dengan Berdonor Darah Hidup Sehat Dan Produktif” ini akan menyasar Generasi Milenial atau Generasi muda sebagai pendonor utama.
“Oleh karena itu kami mengundang kepada lembaga Sekolah sekolah setingkat SMU Sederajat untuk dapat mendorong siswa siswinya yang berusia di atas 17 tahun untuk mendonor darahnya” kata Sri Rahayu.
Dikatakannya pemilihan anak muda atau generasi muda sebagai pendonor ini karena renaja perlu mendapat perhatian dan kasih sayang sehingga mereka meresa sangat dihargai, dan bangga menjadi remaja karena keberadaan dan eksistensinya sebagai pemuda dibutuhkan bangsa dan Negara ini melalui sumbangsih donor darahnya untuk sesama
Kegiatan donor darah ini, lanjut Sri Rahayu merupakan kegiatan kerjasama LPP RRI Pontianak dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Pontianak juga dengan Kodam, Polda,, IPDN dan masih banyak stakeholder lainnya.
“ Ada ada dua kali pelaksanaannyar oleh LPP RRI Pontianak ini yakni pada bulan Maret dan bulan September. Kalau bulan September itu dalam rangka hari radio, kalau yang bulan Maret ini untuk kemanusiaan dan semua dalam rangka Pelayanan Masyarakat (Public Service)" ucapnya.
Kepala LPP RRI Pontianak Korwil IX Dra Sofrani Razak bersama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pontianak, BKKBN, LDII dan Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak akan bersama sama menyelenggarakan dialog Donor Darah. Kegiatan Dialog Donor Darah ini merupakan salah satu dari beberapa rangkaian kegiatan kemeriahan Indonesia Berdonor di LPP RRI Pontianak ini
Sri Rahayu juga mengatakan akan ada agenda Pemasangan Alat Kontrasepsi Gratis bekerja sama dengan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dr darmanely M.Kes di fasilitasi BKKBN berupa pemasangan IUD Dan Implant gratis, Mobil keliling untuk melayani pendonor darah, Bazaar dan masih banyak lagi.
“ Dalam bazaar itu akan dikumpulkan pakaian pantas yang masih layak pakai, kerudung, mukena, baju, serta aneka makanan dan kami bekerja sama mitra sponsor seperti BPJS Kesehatan, BNI, Transera, Pocary sweat
“Yang menarik dalam aksi Indonesia Berdonor ini para pendonor yang sudah menyumbangkan darahnya akan menerima sertifikat khusus dan memperoleh kesempatan mendapat Door Prize dengan hadiah seperti Mesin Cuci dan banyak lagi hadiah menarik lainnya” kata Sri Rahayu.
Jangan lupa besok acaranya, Indonesia Berdonor, acaranya Hari Rabu 6 September 2017, Tempat : Aula RRI Pontianak Jl Jendral Sudirman No 7 mulai dari jam 08.00 /sd selesai. (Asep)