Kubu Raya. Menjelang peringatan Hari Bakti Ke-71, Pangkalan TNI AU Supadio menggelar kegiatan bakti sosial. Gereja Pantekosta “Ebenhaezer” yang berada di Jl. Abdurrachman Wahid No. 45, desa Kuala Dua dan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Muslim Desa Limbung menjadi sasaran bakti sosial personel Lanud Supadio, Selasa (24/7). Ratusan personel Lanud Supadio dan jajarannya ikut ambil bagian dalam kegiatan bakti sosial ini.
Ketua Panitia peringatan Hari Bakti tahun ini Letkol Kes Joko Pamilih menuturkan bahwa dalam rangka peringatan Ke-71 Hari Bakti TNI AU maka Lanud Supadio menyelenggarakan beberapa kegiatan sosial. Diantaranya bakti sosial, donor darah, ziarah ke TMP Dharma Patria Jaya dan upacara militer.
Untuk hari ini, lanjut Letkol Kes Joko dilaksanakan bakti sosial di dua tempat berbeda yaitu di gereja Pantekosta “Ebenhaezer” dan TPU Muslim Desa Limbung sedangkan donor darah akan dilaksanakan pada hari Kamis (26/7), berlangsung di Graha Teddy Kustari. Kedua kegiatan ini merupakan bukti nyata Lanud Supadio dalam memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat dan lingkungan disekitar Lanud.
“Kegiatan bakti sosial ini diikuti segenap prajurit gabungan Lanud Supadio. Mereka dibagi menjadi dua bagian yaitu membersihkan gereja dan makam. Untuk di Gereja membersihkan rumput dan selokan bagian depan serta mengecat pagar depan dan samping sedangkan di makam membersihkan seluruh areal makam dan mengecat pagar serta gapura,” jelas Ketua panitia.
Dadang (54), seorang pengurus TPU Muslim menyambut baik dengan adanya kepedulian anggota Lanud Supadio terhadap makam muslim ini. “Kegiatan seperti ini bukan kali pertama namun sudah sering dilaksanakan oleh Lanud Supadio. Selaku pengurus tentunya kami sangat terbantu dan berterima kasih kepada Lanud yang telah membantu membersihkan dan mengecat pagar makam ini,” katanya. (Sumber Kepala Penerangan Pangkalan TNI AU Supadio)
Ketua Panitia peringatan Hari Bakti tahun ini Letkol Kes Joko Pamilih menuturkan bahwa dalam rangka peringatan Ke-71 Hari Bakti TNI AU maka Lanud Supadio menyelenggarakan beberapa kegiatan sosial. Diantaranya bakti sosial, donor darah, ziarah ke TMP Dharma Patria Jaya dan upacara militer.
![]() |
Sumber Kepala Penerangan Pangkalan TNI AU Supadio |
![]() |
Sumber Kepala Penerangan Pangkalan TNI AU Supadio |
Untuk hari ini, lanjut Letkol Kes Joko dilaksanakan bakti sosial di dua tempat berbeda yaitu di gereja Pantekosta “Ebenhaezer” dan TPU Muslim Desa Limbung sedangkan donor darah akan dilaksanakan pada hari Kamis (26/7), berlangsung di Graha Teddy Kustari. Kedua kegiatan ini merupakan bukti nyata Lanud Supadio dalam memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat dan lingkungan disekitar Lanud.
“Kegiatan bakti sosial ini diikuti segenap prajurit gabungan Lanud Supadio. Mereka dibagi menjadi dua bagian yaitu membersihkan gereja dan makam. Untuk di Gereja membersihkan rumput dan selokan bagian depan serta mengecat pagar depan dan samping sedangkan di makam membersihkan seluruh areal makam dan mengecat pagar serta gapura,” jelas Ketua panitia.
Dadang (54), seorang pengurus TPU Muslim menyambut baik dengan adanya kepedulian anggota Lanud Supadio terhadap makam muslim ini. “Kegiatan seperti ini bukan kali pertama namun sudah sering dilaksanakan oleh Lanud Supadio. Selaku pengurus tentunya kami sangat terbantu dan berterima kasih kepada Lanud yang telah membantu membersihkan dan mengecat pagar makam ini,” katanya. (Sumber Kepala Penerangan Pangkalan TNI AU Supadio)